[DOKUMENTASI] KELAS PREBUNKING MAFINDO MAKASSAR – 14 September 2023

Photo of author

By Editor

Mafindo kota Makassar menggandeng Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar mengadakan Kelas Prebunking, di Aula Kantor KPU Makassar, pada. hari Kamis tanggal 14 September 2023. Peserta terdiri dari Anggota PPK se-Kota Makassar dan Staf KPU Makassar.

Kelas Prebunking ini bertujuan untuk memberikan vaksin antihoaks kepada para peserta agar dapat memprediksi dan mencegah hoaks sebelum muncul dan beredar.

Acara Kelas Prebunking dibuka oleh Ketua KPU Kota Makassar Bapak M. Faridl Wajdi, Sh. Beliau menyadari jika banyak fakta mengenai pemilu yang membutuhkan penjelasan detail dari KPU agar masyarakat tidak termakan hoaks yang saat ini sudah banyak muncul ke permukaan.
“Hal inilah yang membuat kegiatan Kelas Prebunking menjadi penting diikuti oleh penyelenggara. Agar para penyelenggara dapat memberikan informasi valid untuk menambah wawasan masyarakat mengenai kepemiluan.”

*Testimoni Peserta


Setelah kegiatan ini diharapkan peserta sudah bisa melakukan cek fakta sendiri dan membantu membagikan informasi valid mengenai pemilu kepada teman-temannya agar masyarakat mendapatkan informasi yang valid.

Tinggalkan komentar