Penerimaan abdi negara melalui rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang dibuka pada Juni 2024 menjadi “alarm” untuk mengantisipasi penyebaran hoaks tentang momentum ini.
Pada rekrutmen CPNS dan PPPK tahun ini, dibuka 2,3 juta kuota. Dengan besarnya kuota yang dibuka, dipastikan akan banyak yang mencoba peruntungan menjadi abdi negara. Apalagi, di tengah situasi ekonomi yang belum stabil seperti saat ini.
Oleh karena itu, perlu dibangun kewaspadaan untuk meminimalisasi korban penipuan melalui informasi hoaks seputar CPNS dan PPPK. Tidak semua informasi yang tersebar di media sosial atau yang Anda terima melalui aplikasi percakapan adalah benar.
#waspadahoax #penerimaancpns #cpns #cpns2024 #penerimaanpppk #pppk
